Perilaku Hidup Bersih dan Sehat

Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), merupakan gambaran perilaku seseorang yang harus dibiasakan sejak dini sehingga terbentuk paradigma sehat yang dapat diaplikasikan di dalam kehidupan keluarga dan masyarakat.

Penerapan PHBS tidaklah mudah, peranan dan praktek langsung harus selalu dilakukan, sehingga diri terbiasa untuk melakukan hal-hal baik dalam kehidupan sehari-hari bagaimana perilaku hidup bersih dan sehat. hal yang biasa dilakukan diantaranya adalah  :

Perilaku ini adalah perilaku dasar yang harus diterapkan sejak dini. Perilaku sehat mencuci tangan sangat banyak manfaatnya, yang paling pasti manfaatnya adalah “Menghindarkan anak dari kemungkinan terkena penyakit DIARE”. Penyakit ini adalah penyakit pembunuh nomor dua setelah ISPA bagi anak-anak Indonesia dan menurut data RISKEDAS 2013 menyebutkan masih 47% masyarakat Indonesia memiliki kebiasaan yang baik mencuci tangan sebelum makan atau menyentuh makanan.

Untuk menjaga kesehatan mulut dan gigi kegiatan yang paling tepat adalah menggosok gigi minimal 2 x sehari. Gosok gigi memberikan banyak manfaat. Dengan gigi yang kuat dan sehat, maka penyakit dapat dicegah dan makanan dapat digigit dan dikunyah dengan sempurna agar dapat dicerna oleh perut dengan baik.

Memelihara kuku tangan dan kaki
Hal sepele yang sering terlewatkan adalah menjaga kuku, karena kuku yamg kotor merupakan sarang berbagai kuman penyakit.

Rajin minum air putih
Walau telah membeli air galon alangkah baiknya selalu memasak air galon tersebut terlebih dahulu sebelum dimasukkan ke dalam dispenser. hal ini dapat dilakukan untuk mencegah segala akibat yang ditimbulkan, lebih baik mencegah daripada mengobati.

Mengkonsumsi makanan yang sehat
Makanan alami cenderung sehat karena tidak menggunakan bahan kimia dalam proses pembuatannya.

Membuang sampah tepat pada tempatnya
Perilaku ini adalah perilaku yang paling sulit diterapkan di lingkungan keluarga, masyarakat juga sekolah. Masalah sampah ini adalah masalah yang pelik karena menyangkut kesadaran untuk tidak membuang sampah sembarangan. Sampah yang kita hasilkan harus ditanggung akibatnya oleh orang lain karena ketidakmampuan kita untuk mengamankan sampah pribadi kita. Perilaku setelah makan kemudian membuang sampah sembarangan telah merusak lingkungan kita. Oleh karena itu PHBS akan berjalan dengan baik dan benar jikalau setiap individu memiliki kesadaran untuk membuang sampah pada tempatnya sesuai dengan jenisnya.

Tidak merokok
Merokok sama dengan menghisap racun dan menyebarkan ke lingkungan sekitar.